LAN (Local Area Network)

Pengertian LAN (Local Area Network)



LAN "Local Area Network" adalah merupakan suatu jaringan yang di mana perangkat keras dan perangkat lunak bisa saling berkomunikasi dalam daerah yang sempit terbatas. LAN hanya bisa menjangkau daerah yang sangat terbatas. LAN menggunakan berbagai perangkat jaringan yang cukup sederhana dan populer, seperti menggunakan kabel UTP (Unshielded Twisted Pair), Hub, Switch, Router, dan lain sebagainya.
AN sendiri terdiri atas server, client dan gateaway. yang Dimana server dalam LAN adalah satu atau lebih komputer yang menggunakan suatu sistem operasi server. Tugas server disini yaitu sebagai penydia media simpanan dan layanan lainnya yang membuat sebuah komputer-komputer dalam jaringan tersebut dapat menggunakannya baik secara indvidual maupun bersama-sama.

Keuntungan dan kerugian
Keuntungan dari menggunakan LAN yaitu lebih menghemat biaya operasional, hemat dalam penggunaan kabel, transfer data antar node, dan komputer lebih cepat karena mencakup wilayah yang sempit atau local, dan tidak memerlukan operator telekomunikasi untuk membuat sebuah jaringan LAN.
Kerugian dari menggunakan LAN adalah cakupan wilayah jaringan lebih sempit sehingga untuk berkomunikasi keluar jaringan menjadi lebih sulit dan area cakupan transfer data tidak begitu luas.

 Fungsi LAN

1.LAN mempunyai fungsi sebagai resource sharing yang dimana bertujuan supaya semua program (software), peralatan, khususnya data bisa digunakan oleh setiap orang yang ada pada jaringan tersebut tanpa adanya pengaruh oleh lokasi resource dan pemakai.

2.LAN juga mempunyai fungsi untuk sebagai pemberi koneksi jaringan internet dalam sebuah ruangan.

3.Untuk membuat suatu keamanan data lebih terjamin karena dengan adanya LAN seorang server bisa mengatur data-data penting yang hanya bisa diakses oleh user tertentu saja.

Manfaat LAN
1.Resource Sharing
Resource Sharing bertujuan agar seluruh program peralatan, khususnya data bisa digunakan oleh setiap orang yang ada pada jaringan tanpa berpengaruh oleh lokasi resource dan pemakai. User bisa berkomunikasi dengan yang lain dan mentransfer data antar Work Station dengan sangat mudah.

2.Paperless
Paperless adalah mengurangi penggunaan kertas.

3. Hardware SharingDengan adanya jaringan, maka dapat membuat alat dengan nama printer server yang dapat dipakai bersama dalam satu jaringan.

Karakteristik LAN
1. Mempunyai kecepatan data yang lebih tinggi
2. Mempunyai wilayah jangkauan yang sempit
3. Tidak membutuhkan jalur telekomunikasi yang disewa dari operator telekomunikasi

Komponen komponen LAN
1. Workstation
Yaitu node atau host yang berupa sebuah sistem komputer.

2. Server
Suatu Perangkat keras (hardware) yang memiliki fungsi untuk melayani jaringan dan workstation yang terhubung pada jaringan tersebut. pada umumnya sumberdaya (resources) seperti printer, disk, dan lain sebagainya yang hendak dipakai secara bersama oleh para pemakai di workstation berada dan bekerja pada sebuah server.

3.Link 
Workstation dan server tidak bisa berfungsi jika peralatan tersebut secara fisik tidak terhubung.

4.Network Interface Card (NIC) 
Suatu workstation tidak dihubungkan dengan secara langsung dengan kabel jaringan maupun tranceiver cable, tetapi melalui sebuah rangkaian elektronika yang dirancang khusus untuk menangani sebuah network protocol yang dikenal dengan Network Interface Card (NIC).

5. Network Software
Tanpa adanya software jaringan maka jaringan tersebut tidak akan bekerja sebagaimana yang dimau.


Contoh Pengaplikasian Jaringan Local (LAN)

Biasanya, satu lokasi kampus terdiri dari beberapa gedung, dimana setiap gedung memiliki koneksi LAN kecil. Agar seluruh gedung bisa menggunakan koneksi jaringan LAN, maka dibuatlah sebuah topologi tree menggunakan bridge, sehingga terbentuknlah sebuah jaringan LAN besar yang bisa diakses oleh seluruh gedung di dalam kompleks kampus tersebut.

sumber source:
http://robbyfirlana.blogspot.co.id/2017/05/pengertian-fungsi-dan-manfaat-lan-local.html
https://dosenit.com/jaringan-komputer/konsep-jaringan/jaringan-lan-man-dan-wan

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Contoh membuat CV dan lamaran kerja

MAKALAH KEMACETAN LALU LINTAS DI INDONESIA

Akuisisi Data